INFORMASI,SEMOGA BERMANFAAT

BEASISWA LUAR NEGRI

Photobucket

Jumat, 29 Maret 2013

Beasiswa 2013 : Beasiswa Pascasarjana Dalam Negeri (BPPDN-DIKTI-2013)


Kali ini datangnya dari Dikti dan diperuntukkan bagi Dosen, Calon Dosen dan Tenaga Kependidikan di PTN dan beberapa PTS di Indonesia. Beasiswa yang diberikan bebentuk bantuan dana untuk mengikuti pendidikan S2 dan S3 di PTN dalam negeri yang telah ditetapkan.
Dulunya, tahun 2011 dan 2012 beasiswa ini sering disebut sebagai Beasiswa BPPS, tapi tahun ini berganti nama menjadi BPPDN. Tapi pada intinya beasiswa yang akan mulai dibuka pendaftarannya secara online tanggal 1 April 2013 ini memiliki persyaratan dan aturan yang tidak jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.
Nah, selanjutnya anda bisa membaca lebih rinci di SOSIALISASI BPPDN DIKRI 2013dan PEDOMAN BPPDN DIKTI 2013  . untuk informasi lebih lengkap bisa kebeasiswa.dikti.go.id

Rabu, 27 Maret 2013

Beasiswa 2013 : Beasiswa Esa Unggul 2013-2014


pada tahun 2013 dengan persyaratan sebagai berikut :
  1. Jalur Akademik : Nilai rata-rata rapor min. 8,00 (Semester I – IV)
  2. Jalur Non Akademik : Juara Kompetisi dalam bidang sains/olahraga/seni dan budaya pada tingkat nasional atau internasional
** Beasiswa Unggulan ini diberikan selama masa studi/lulus tepat waktu (8 semester) dengan IPK min. 3.00
II. Beasiswa Prestasi
Beasiswa prestasi ini diberikan dalam bentuk potongan biaya studi s.d 70%
  1. Jalur Akademik : Nilai rata-rata rapor kelas X, XI, XII min. 7,00.
  2. Jalur Non Akademik : Juara Kompetisi dalam bidang sains/olahraga/seni dan budaya pada tingkat kotamadya atau propinsi
III. Beasiswa Aksesibilitas
Beasiswa Aksesibilitas ini diberikan dalam bentuk potongan biaya studi s.d 50%
  1. Anak Guru SMA/K
  2. Masyarakat Indonesia Bagian Timur
  3. Community Development
  4. Keterbatasan Finansial
Persyaratan :
  • Nilai rata-rata rapor Kelas X, XI, XII min. 7,00.
  • Lulus Ujian Saringan Masuk
Ketentuan Pendaftaran Beasiswa :
Ketentuan Pendaftaran Beasiswa Esa Unggul sebagai berikut :
    1. Lakukan Registrasi Online Pendaftaran Beasiswa di Aplikasi Registrasi Beasiswa
    2. Download Formulir Pendaftaran Beasiswa, kemudian isilah dengan data yang benar, lalu kirimkan ke :Humas Universitas Esa Unggul, Jl. Arjuna Utara No. 9, Tol Tomang Kebon Jeruk, Jakarta Barat, 11510Telp. 021 – 5674223 ext. 279 atau 021- 70411159
 Pendaftaran dan Pengumuman Beasiswa
      • Pendaftaran Tahap. 1 dibuka Oktober s/d November 2012 dan diumumkan pada 30 November 2012
      • Pendaftaran Tahap II dibuka Desember 2012 s/d Januari 2013 dan diumumkan pada 30 Januari 2013
      • Pendaftaran Tahap III dibuka Februari 2013 s/d Maret 2013 dan diumumkan pada 30 Maret 2013
      • Pendaftaran Tahap IV dibuka April 2013 s/d Mei 2013 dan diumumkan pada 30 Mei 2013
      • Pengajuan aplikasi beasiswa beserta persyaratannya dikirimkan ke : Bagian Humas Universitas Esa Unggul, dengan melampirkan :
        • Fotocopy Rapor Semester 1 s/d 4 yang sudah dilegalisir
        • Fotocopy Kartu Keluarga
        • Fotocopy Sertifikat Prestasi dalam bidang sains/olahraga/seni dan budaya
 Download :
Info : esaunggul.ac.id

Selasa, 26 Maret 2013

kuliah ikatan dinas 2013 : Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN)


Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) ialah perguruan tinggi kedinasan yang diselenggarakan oleh Lembaga Sandi Negara berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2003 Tentang Pendirian Sekolah Tinggi Sandi Negara. Pada Tahun Akademik 2013/2014 STSN membuka kesempatan kepada putra dan putri Warga Negara Indonesia untuk menjadi mahasiswa ikatan dinas.
STSN menerapkan pendidikan dengan sistem paket yang dinyatakan dalam satuan kredit semester (SKS). Beban studi yang harus diselesaikan adalah 146 SKS dan ditempuh selama 4 tahun. STSN mempunyai 2 (dua) program studi yaitu program studi teknik persandian dan program studi manajemen persandian.
Program Studi teknik persandian memiliki 2 (dua) bidang minat yaitu teknik kripto dan teknik rancang bangun peralatan sandi.
Pendaftaran SPMB STSN dibuka tanggal 25 Maret 2013 dan
ditutup tanggal 12 April 2013 pada pukul 15.00 WIB 
atau setelah mencapai 3.000 pendaftar
Selama Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) STSN tidak dipungut biaya dan 
menggunakan sistem gugur pada setiap tahap.
Sumber informasi : http://mahasiswastan.info/2013/03/23/penerimaan-mahasiswa-baru-stsn-tahun-2013/

Kuliah Ikatan Dinas 2013 : STIS

Penerimaan mahasiswa stis tahun 2013 silahkan klik di SINI

Kuliah ikatan dinas 2013 : Seleksi Penerimaan Calon Taruna/i Baru AMG


P E N G U M U M A N
No. 102/DL.004/III/AMG-2013
TENTANG :
PENERIMAAN TARUNA BARU
AKADEMI METEOROLOGI DAN GEOFISIKA TAHUN AKADEMIK 2013/2014
Akademi Meteorologi dan Geofisika (AMG), pada Tahun Akademik 2013 / 2014 menerima para pemuda / pemudi Warga Negara Indonesia untuk dididik menjadi Taruna Akademi Meteorologi dan Geofisika dengan ketentuan sebagai berikut :
KLIK Untuk Download File
Sumber : http://www.amg.ac.id/pengumuman-seleksi-penerimaan-calon-tarunai-baru-amg/#more-1072

Beasiswa 2013 : Beasiswa Pemimpin Bangsa Learning Camp 2013


Beasiswa Pemimpin Bangsa Learning Camp 2013
BPB Learning Camp tahun 2013 membuka kembali peluang bimbingan belajar intensif menghadapi SBMPTN bagi siswa – siswi lulusan SMU sederajat dengan tujuan kuliah wilayah kota Bandung (ITB, UPI, UIN, UNPAD).
Syarat Diri :
  1. Beragama Islam
  2. Laki – laki/ perempuan
  3. Punya motivasi kuat dalam meraih cita – citanya
  4. Memiliki prestasi akademik
  5. Memiliki mimpi yang spektakuler
  6. Berasal dari Keluarga kurang mampu secara ekonomi
  7. Siap mengikuti semua aturan dan pembinaan dari Dompet Dhuafa Jawa Barat
  8. Berkomitmen untuk peduli terhadap masalah keumatan, terutama pendidikan
  9. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di perguruan tinggi dan selama pembinaan
  10. Telah terdaftar sebagai peserta Bidikmisi untuk jalur SNMPTN maupun SBMPTN
Syarat Administrasi :
  1. Mengisi Formulir Pendaftaran (sudah disediakan)
  2. Surat Keterangan Gaji atau Penghasilan Ortu/Wali atau keluarga yang ikut menopang pendapatan keluarga (tersedia)
  3. Surat Pernyataan orang tua/wali calon peserta 9tersedia)
  4. Fotocopy KTP Orangtua/Wali (Ayah dan Ibu)
  5. Fotocopy Kartu Keluarga (KK)
  6. Fotocopy Raport terakhir / Ijazah
  7. Pas Foto 4×6 sebanyak 2 lembar
  1. Bimbingan belajar intensif menghadapi SBMPTN selama 15 hari di Bandung
  2. Pembinaan selama perkuliahan :
    • Pembinaan Keagamaan
    • Pembinaan Kepemimpinan dan Organisasi
    • Pembinaan Kemandirian
    • Pembinaan Sosial Kemasyarakatan
Tahapan Penerimaan dan Seleksi Peserta
#Tahap pendaftaran dan pengembalian formulir
  1. Mengisi Form Pendaftaran Online di : http://goo.gl/wnk1d
  2. Mengisi Formulir dan berkas persyaratan, dapat diperoleh dengan cara download di: www.dompetdhuafa.netatau dapat diambil langsung di :
    • Kantor Dompet Dhuafa Jawa Barat Jl. Pasirkaliki No. 143 Bandung 40173
    • Asrama II Beasiswa Pemimpin Bangsa, Jl.Tubagus Ismail III No.10 Bandung
#Pendaftaran dan pengembalian berkas formulir paling lambat hari Jum’at, 19 April 2013, dengan cara :
  1. Kirim Via POS/TIKI/JNE ke Kantor Dompet Dhuafa Jawa Barat Jl. Pasir kaliki No. 143 Bandung 40173
  2. Langsung di antar ke Kantor Pusat Dompet Dhuafa Jabar
#Tahap Seleksi , meliputi :
  1. Penjaringan dan Verifikasi Data Calon
  2. Tes Potensi Akademik (TPA) Online
  3. Tes Tulis di Bandung
  4. Home visit (Survey)
  5. Learning Camp, 15 hari menjelang SBMPTN
Info Lengkap
  • Nenon Nur Wulan SBW | 081 2233 69 52
  • Sopyan Irawan | 0877 7315 19 43
  • Gabung grup facebook BPB di on.fb.me/mapinsa atau follow twitter @gamapinsa
Sumber Informasi : http://scholarshipsbank.com/

Jumat, 22 Maret 2013

Beasiswa 2013: 4 Beasiswa Studi ke Belanda


JAKARTA, KOMPAS.com  Ingin melanjutkan studi ke Belanda? Jawabnya, "banyak jalan menuju Roma". Selain dengan biaya sendiri, cita-cita untuk melanjutkan studi di Negeri Kincir Angin itu bisa diperoleh dengan mengikuti sejumlah program beasiswa yang ditawarkan, baik oleh Pemerintah Belanda maupun Nuffic Neso Indonesia bersama universitas-universitas di Belanda.

Jika Anda berminat melanjutkan studi di Belanda, maka setidaknya masih ada kesempatan untuk meraih empat beasiswa studi ke Belanda. Apa saja?

1. Beasiswa StuNed
Beasiswa kerja sama antara Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Belanda ini menawarkan beasiswa untuk jenjang S-2, short course, ataupun pelatihan khusus bagi kelompok tertentu atau Tailor-Made Training. Setiap tahun, menurut Nuffic Neso, ada 200-250 mahasiswa Indonesia yang berangkat dengan beasiswa ini sejak diluncurkan pada 2000.

Pendaftaran beasiswa StuNed untuk tahun akademis 2013 telah dibuka sejak Januari 2013. Sementara itu, tenggat waktunya berakhir dengan jadwal berbeda. Pendaftaran aplikasi program short courseperiode Juli-Desember 2013 berakhir pada 1 Maret 2013, sementara program short course periode Januari-Juni 2014 pada 1 Oktober 2013. Aplikasi program S-2 ditunggu paling lambat 15 Maret 2013.

Beasiswa StuNed mengharuskan kandidat sedang bekerja dan memiliki pengalaman bekerja minimal 2 tahun di instansi terakhir serta kemampuan bahasa Inggris yang baik, dibuktikan dengan skor IELTS min 6 atau internet-based TOEFL 80.

2. Beasiswa NFP
Beasiswa Netherlands Fellowship Programme (NFP) ditujukan khusus bagi warga negara berkembang di dunia, termasuk Indonesia, untuk program S-2, S-3, dan short-course. Para pelamar perlu memerhatikan persyaratan berikut ini, yaitu pengalaman bekerja akumulatif minimal 3 tahun.

Pendaftaran gelombang pertama beasiswa NFP yang dibuka pada tanggal 30 November 2012 telah ditutup pada tanggal 5 Februari lalu. Namun, pendaftaran gelombang berikutnya akan kembali dibuka pada 1 Maret 2013 dan ditutup pada tanggal 7 Mei 2013.

3. Beasiswa OTS
Beasiswa Orange Tulip (OTS) merupakan kolaborasi Nuffic Neso Indonesia dengan institusi pendidikan tinggi Belanda dan perusahaan swasta, seperti Air France KLM, serta Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan Kementerian Komunikasi dan Informatika. Saat ini, ada 40 beasiswa untuk program Foundation (persiapan), S-1, S-2, dengan total pendanaan melebihi 400.000 euro atau senilai Rp 5 miliar.

Pelamar yang berminat perlu mendaftar terlebih dulu ke universitas di Belanda. Namun untuk mendaftar beasiswa ini, tak perlu menunggu sampai pendaftar memiliki surat penerimaan atau letter of acceptance dari universitas yang dituju. Pendaftaran beasiswa OTS akan ditutup pada tanggal 1 Mei 2013.

4. Beasiswa DIKTI-PhD Special Channel
Nah, program beasiswa yang merupakan kerja sama dari DIKTI dan Nuffic Neso Indonesia ini bertujuan untuk menyediakan bantuan finansial bagi dosen tetap, calon dosen, dan tenaga kependidikan di lingkungan Kemdikbud untuk mengikuti program doktoral di Belanda.

Pendaftaran beasiswa ini dibuka sepanjang tahun oleh DIKTI. Seleksi dan keberangkatan peserta akan dilakukan tiga kali dalam setahun oleh DIKTI. Khusus untuk beasiswa ini, informasi lengkapnya bisa dilihat melalui laman resmi Nuffic Neso Indonesia.

Jadi, tertarik untuk melanjutkan studi ke Belanda dengan beasiswa? Segeralah mempersiapkan diri. Namun, yang paling penting, kandidat perlu memastikan minatnya terhadap program studi yang akan dituju.

"Untuk mendapatkan beasiswa, langkah pertama yang harus dilakukan adalah menetapkan program studi apa yang ingin diambil, kemudian mencari apakah program studi yang diminati tersebut ditawarkan di Belanda. Jika memang ada, segeralah mendaftar ke universitas tujuan karena salah satu persyaratan untuk diikutkan dalam proses seleksi beasiswa adalah sudah diterima di institusi pendidikan tinggi di Belanda," ujar Student Counsellor di Nuffic Neso Indonesia, Inty Dienasari.

Sumber : http://edukasi.kompas.com/read/2013/02/25/12180717/4.Beasiswa.Studi.ke.Belanda.Silakan.Dipilih

Beasiswa 2013 : Kompetisi Bisnis Prasmul Berhadiah Beasiswa

JAKARTA – Berminat mendalami bidang bisnis atau manajemen secara gratis? Beasiswa ini mungkin cocok untukmu. 

Prasetiya Mulya Business School (PMBS) membuka program beasiswa penuh S-1 dan S-2 dalam bidang General Management, Marketing, Finance, Sumber Daya Manusia dan Supply Chain. Selain itu, pelamar beasiswa S-1 juga bisa memilih program Accounting. Apa saja syaratnya?

Bagi peminat beasiswa sarjana, pelamar haruslah siswa-siswi kelas XI dan XII SMA. Beasiswa S-1 PMBS ini diperebutkan melalui Kompetisi Beasiswa Young Scholar Indonesia (YSI) yang pendaftarannya ditutup hingga 29 Maret 2013.  Nah, informasi lengkap tentang kompetisi beasiswa YSI ini dapat disimak di laman PMBS. Demikian seperti dikutip dari keterangan pers PMBS kepadaOkezone, Kamis (14/3/2013).

Sedangkan untuk beasiswa S-2, pelamar haruslah merupakan mahasiswa S-1 tingkat akhir atau sarjana baru dengan masa kelulusan maksimal dua tahun. Beasiswa program S-2 Magister Manajemen di PMBS dapat diraih melalui ajang Bizcamp Challenge 2013. Di kompetisi ini, generasi muda Indonesia ditantang mengadu ide bisnis paling kreatif dan inovatif. 

Pendaftaran dan informasi lengkap mengenai Bizcamp Challenge juga dapat diakses pada laman PMBS. Deadline-nya 12 April 2013, ya

Sumber : http://kampus.okezone.com/read/2013/03/13/368/775334/kompetisi-bisnis-prasmul-berhadiah-beasiswa

Senin, 18 Maret 2013

Beasiswa 2013 : Beasiswa Australia Awards 2014


Pemerintah Australia membuka program Beasiswa Australia Awards 2014. Beasiswa akan diberikan kepada 500 pelajar Indonesia untuk menempuh studi di Benua Kanguru.
Duta Besar Australia untuk Indonesia, Greg Moriarty, menjelaskan, program ini menyediakan tempat bagi 2.399 siswa dari lebih 90 negara untuk belajar di perguruan tinggi Australia pada 2014. Tahun lalu, ada 474 pelajar Indonesia lolos seleksi Beasiswa Australia Awards.
“Beasiswa Australia Awards memberikan kesempatan untuk melakukan perubahan di dunia dan kini Pemerintah Australia mengundang pelamar yang mau menjadi bagian dari generasi baru pemimpin global untuk pembangunan yang bermitra kuat dengan Australia,” ungkap Duta Besar Moriarty, seperti dikutip dari keterangan tertulisnya kepada Okezone, Senin (4/3/2013).
Moriarty menjelaskan, melalui program ini, penerima beasiswa tidak hanya berkesempatan mencicipi pendidikan berkualitas dari berbagai perguruan tinggi di Australia, tetapi juga berkesempatan mendapatkan pengalaman hidup di Australia dan membangun jaringan yang kuat dengan warga serta organisasi di Australia.
“Penerima beasiwa akan menerima bantuan yang berkelanjutan dan pengembangan profesi sepanjang karir mereka melalui jaringan internasional alumni Australian Awards yang menghubungkan masing-masing individu, lembaga dan negara,” imbuhnya.
Pendaftaran program Beasiswa Australia Awards dibuka pada 4 Maret hingga 19 Juli 2013. Simak informasi lengkap tentang Beasiswa Australia Award di laman Kedutaan Besar Australia (rfa)
Sumber: kampus.okezone.com

Beasiswa 2013 : beasiswa program studi S-2 (magister) dan S-3 (doktor) di dalam dan luar negeri

JAKARTA - Lagi nyari beasiswa S-2dan S-3? Pas nih buat kalian. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melalui Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) lagi membuka pendaftaran program beasiswa program studi S-2 (magister) dan S-3 (doktor) di dalam dan luar negeri.

LPDP Kemenkeu juga membuka program beasiswa tesis dan disertasi bagi mahasiswa untuk menyelesaikan tesis atau disertasinya.

"Program beasiswa ini menyasar Warga Negara Indonesia (WNI) yang punya kemampuan akademik dan kepemimpinan yang tinggi, serta lulus seleksi melaksanakan studi pada program magister dan doktor," demikian seperti dilansir dari situs resmi Sekretariat Kabinet (Setkab), Senin (18/3/2013).

Nantinya, program beasiswa magister dan doktor LPDP meliputi bidang ilmu yang mendukung program Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi (MP3EI), terdiri atas Teknik, Sains, Pertanian, Akuntansi dan Keuangan, Hukum, dan Agama. Berminat? Yuk cermati syaratnya.

1. Lulusan program studi:
a. Perguruan tinggi dalam negeri yang terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) atau lulusan perguruan tinggi kedinasan yang diakui oleh pemerintah Indonesia.

b. Perguruan Tinggi di luar negeri yang berkategori baik sesuai daftar pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Ditjen Dikti Kemendikbud).

2. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum 3,00 pada skala 4 untuk lulusan sarjana/diploma IV yang akan studi magister. Sedangkan lulusan Magister yang akan studi doktor harus memiliki IPK minimal 3,25 pada skala 4.

3. Kemampuan penguasaan bahasa Inggris pelamar, yang ditunjukan dengan dokumen yang masih berlaku, harus memenuhi skor TOEFL, atau yang setara, sekurang-kurangnya:
a. TOEFL ITP minimal 500 untuk studi pada program magister/doktor di perguruan tinggi dalam negeri.
b. TOEFL PBT minimal 550 atau yang setara untuk studi pada program magister/doktor di perguruan tinggi luar negeri dan/atau telah memiliki Letter of Acceptance (LOA).
c. Untuk pelamar yang memilih program studi magister atau doktor luar negeri yang tidak menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar akademiknya, dapat menyesuaikan dengan persyaratan kemampuan berbahasa asing yang berlaku di perguruan tinggi tersebut.

4. Mendapatkan surat tugas belajar dari atasan bagi yang sedang bekerja.

5. Aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan yang ditunjukkan dengan bukti dokumen yang relevan.

6. Memiliki surat keterangan dari tokoh masyarakat bagi yang belum/tidak sedang bekerja.

7. Memilih program studi dan/atau perguruan tinggi yang direkomendasikan oleh LPDP.

Pendaftaran Program Beasiswa sudah dibuka Senin, 11 Maret dan akan ditutup pada Selasa, 30 April 2013. Pendaftaran dilaksanakan secara online dengan mengisi aplikasi pada laman: http://www.lpdp.depkeu.go.id dan mengunggah dokumen pendukung yang relevan.

Persyaratan dan Informasi lebih lanjut mengenai program beasiswa LPDP dapat dibaca selengkapnya pada http://www.beasiswalpdp.org atau http://www.lpdp.depkeu.go.id.

PENDAFTARAN BRIGADIR POLISI

PENDAFTARAN BRIGADIR POLISI DIBUKA TGL 2 - 29 MARET 2013

Info lengkap klik di SINI

Minggu, 17 Maret 2013

Beasiswa 2013 : Prasetiya Mulya Business School


KOMPAS.com - Prasetiya Mulya Business School membuka kesempatan untuk meraih beasiswa studi S-1 dan S-2 bagi para siswa dan mahasiswa berprestasi. Uniknya, beasiswa untuk masing-masing jenjang dapat diraih melalui kompetisi terbuka.

Beasiswa program S-1 yang ditujukan untuk siswa kelas XI dan XII ini dapat diraih melalui Kompetisi Beasiswa Young Scholar Indonesia (YSI). Kompetisi untuk beasiswa YSI terbagi menjadi dua tahap. 

Tahap pertama adalah seleksi administratif dan tes potensi akademik yang diikuti dengan  psikotes, diskusi kelompok serta wawancara dengan sistem gugur untuk mencari 12 finalis. Pada tahap kedua, 12 finalis ini akan mengikuti proses karantina kompetisi YSI yang akan ditayangkan pula di KOMPAS TV.

Pendaftaran beasiswa YSI akan ditutup pada 29 Maret mendatang. Informasi lebih lanjut dapat diperoleh di laman resmi YSI.

Sementara itu, program beasiswa S-2 magister manajemen dapat diraih melalui kompetisi Bizcamp Challenge 2013. Ajang yang sudah digelar sejak tahun 2011 ini ditujukan khusus untuk mempersiapkan sosok pemimpin dengan pemikiran yang strategis.

Seleksi dimulai dengan seleksi administratif dan tes potensi akademik, psikotes, diskusi kelompok, games, pembuatan proposal karya tulis dan presentasi serta wawancara dengan sistem gugur. Sebanyak 30 finalis terpilih akan mengikuti proses karantina dan kompetisi Bizcamp Challenge.

Nah, pendaftarannya akan ditutup pada 12 April. Informasi selanjutnya bisa dibaca di laman resmi Bizcamp Challenge.

Beasiswa 2013 : Trisakti School of Management (TSM) Membuka Beasiswa Penuh Tahun 2013


Bagi anda yang bingung ingin kuliah tetapi tidak punya kecukupan dana untuk kuliah, mungkin info ini cukup bermanfaat bagi anda. Trisakti School of Management memberikan kesempatan bagi lulusan SMA, SMK, MA atau sederajat untuk mengikuti seleksi penerimaan calon mahasiswa dengan program beasiswa penuh.
Adapun beberapa untuk mengikutinya adalah berikut :
Nilai rata-rata rapor semester I-VI (rapor semester VI diserahkan paling lambat 24 Mei 2013)
Nilai akumulasi min. 7,50 dan telah dilegalisir oleh Kepala Sekolah
Melampirkan fotocopy KTP dan Kartu Keluarga
Melampirkan surat pernyataan di atas meterai tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain.
Lulusan SMA, SMK, atau sederajat tahun 2013
Umur tidak melebihi 19 (sembilan belas) tahun pada saat mengajukan beasiswa per tanggal 31 Mei 2013
Mengisi formulir yang telah disediakan
Tahapan-tahapan tes seleksi akan diselenggarakan sesuai jadwal berikut :
Batas penerimaan berkas: Selasa, 14 Mei 2013
Pengumuman daftar peserta test tertulis: Rabu, 15 Mei 2013
Test tertulis (Matematika & Pengetahuan Umum): Minggu, 19 Mei 2013
Pengumuman hasil test tertulis: Minggu, 19 Mei 2013
Test Kemampuan Bahasa Inggris dan Wawancara: Senin, 20 Mei 2013
Pengumuman hasil Test Bahasa Inggris dan wawancara: Rabu, 22 Mei 2013
Test Potensi Akademik: Kamis, 23 Mei 2013
Test Kesehatan: Kamis/Jumat, 23/24 Mei 2013
Pengumuman Hasil TPA, Test Kesehatan dan pengambilan berkas Beasiswa Penuh: Kamis, 30 Mei 2013
Pengembalian Berkas: Senin, 3 Juni 2013
Bagi para pelajar yang dinyatakan lolos dan diterima akan mendapatkan beasiswa sebesar biaya pendidikan yang diperlukan selama menempuh kuliah di TSM, maksimum 4 (empat) tahun.
Bagi yang berminat dapat mengirimkan surat permohonan beasiswa bisa mendownload formulir beasiswa dengan melampirkan persyaratan pendaftaran di atas (no. 1 sd. 5) dan mencantumkan (kode Beasiswa YBT 2013) di sebelah kiri atas amplop ke :
Berkas diterima Tim Beasiswa TSM paling lambat tanggal 14 Mei 2013, pukul 14.00 WIB
Tim Beasiswa TSM
Jl. Kyai Tapa no. 20, Grogol
Jakarta Barat 11440
Up. Bpk. Satriyo Wibowo, SE., MM

Kuliah Gratis 2013 di Sekolah Tinggi Sandi Negara


Pendaftaran SPMB STSN dibuka tanggal 25 Maret 2013 dan
ditutup tanggal 12 April 2013 pada pukul 15.00 WIB
atau setelah mencapai 3.000 pendaftar
Selama Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) STSN tidak dipungut biaya dan
menggunakan sistem gugur pada setiap tahap.
Info selengkapnya klik disini

Senin, 11 Maret 2013

Beasiswa 2013 : Turkiye Burslari Scholarship

KOMPAS.com — Pemerintah Turki menawarkan beasiswa studi semua jenjang pendidikan tinggi untuk kandidat internasional pada tahun 2013. Selain itu, melalui program bernama Turkiye Burslari Scholarship Program ini, pemerintah Turki juga menawarkan beasiswa penelitian dan kursus bahasa Turki selama musim panas.

Beasiswa ini terbuka untuk banyak program studi, seperti Ilmu Politik, Hubungan Internasional, Hukum, Teknik, Studi Islam, Pertanian, Ekonomi, Jurnalisme, Sejarah, Sosiologi, Arsitektur, dan Ilmu Bahasa. Kandidat bisa memilih untuk studi di perguruan-perguruan tinggi yang diakui di Turki.

Penerima beasiswa ini akan menerima tunjangan bulanan sebesar 300-575 dollar AS, tunjangan akomodasi atau tempat tinggal, biaya kuliah, biaya pelatihan kursus bahasa Turki, asuransi kesehatan, dan tunjangan jalan-jalan.
-->
Ini syaratnya!

Untuk beasiswa setingkat S-1, kandidat harus sudah menyelesaikan studi dari sekolah menengah dan tidak lahir lewat dari 1 Januari 1992 saat mendaftar. Untuk beasiswa S-2, kandidat harus sudah mengantongi gelar sarjana dan tidak lahir lewat dari 1 Januari 1983. Sementara itu, kandidat pelamar beasiswa S-3 harus mengantongi gelar master dan tidak lahir lewat dari tanggal 1 Januari 1978.

Kandidat internasional juga harus memenuhi syarat dari universitas yang mereka tuju. Oleh karena itu, kandidat yang ingin mendaftarkan diri pada beasiswa ini harus mengantongi tanda sudah diterima di universitas tersebut.

Pendaftaran untuk beasiswa S-2 dan S-3 akan dibuka awal Maret dan ditutup pada tanggal 31 Maret 2013. Sementara itu, aplikasi beasiswa S-1 akan dibuka pada awal Maret dan ditutup pada akhir Mei 2013.

Jika Anda berminat, simak detail syarat dan petunjuk pendaftarannya di laman resmi Turkiye Burslari Scholarship berikut ini. Selamat berjuang!

Beasiswa 2013 : Beasiswa Lemhannas Inter Universities Network Tahun 2013

Kemendagri, Jakarta - Berdasarkan Surat Gubernur Lemhannas-RI Nomor : B/349/14/05/3/SET tanggal 21 Februari 2013 tentang Pendaftaran Beasiswa Pascasarjana (S2) Tannas L-IUN Kerjasama UI, UGM dan Unhan, diinformasikan kepada seluruh Pegawai Negeri (PNS, TNI dan Polri) di lingkungan Kementerian dan Lembaga yang memenuhi persyaratan untuk mengikuti program beasiswa S2 Tannas L-IUN TA 2013 kerjasama Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada dan Universitas Pertahanan.

Program ini merupakan beasiswa unggulan dari Kemendikbud-RI, dengan salah satu syarat khusus untuk generasi muda berprestasi dengan  IPK minimal 3.00 dan usia maksimal 35 tahun.

Bagi yang berminat dan memenuhi persyaratan, dimohon segera untuk mendaftar dengan melengkapi persyaratan.

Informasi lebih lanjut silakan klik link di bawah ini :



Sumber : http://www.widyaiswarakemendagri.org/2013/03/beasiswa-lemhannas-inter-universities.html

Beasiswa 2013 : Beasiswa PPA dan BBM 2013


Pengumuman Pendaftaran Beasiswa PPA dan BBM 2013

Sehubungan telah berakhirnya beasiswa PPA dan BBM tahun 2012, maka bersama ini kami sampaikan pengumuman dan persyaratan calon penerima beasiswa PPA dan BBM untuk tahun 2013. dengan ketentuan sebagai berikut :
A. Persyaratan Beasiswa PPA
  1. Mengisi Formulir pendaftaran online beasiswa PPA tahun 2013 melalu website www.beasiswaur.com dengan login awal user dan password adalah NIM mahasiswa masing-masing, diharapkan setelah login mengganti passwordnya.
  2. Untuk mahasiswa Strata Satu (S1)  paling rendah  sedang duduk pada semester 2 dan paling tinggi duduk pada semester 8 dan untuk Diploma 3 (D3) paling tinggi sedang duduk di semester 6;
  3. Foto Copy KTM;
  4. Surat keterangan tidak sedang menerima beasiswa lain dari Fakultas;
  5. Foto Copy kartu Keluarga;
  6. Foto Copy transkrip nilai IPK paling rendah 3,00 yang disyahkan oleh pimpinan Fakultas;
  7. Surat keterangan penghasilan orang tua dari RT/RW atau kelurahan tempat tinggal orang tua;
  8. Foto Copy Rekening Tabungan BNI atas nama sendiri.
B. Persyaratan Beasiswa BBM
  1. Mengisi Formulir pendaftaran online beasiswa PPA tahun 2013 melalu website www.beasiswaur.com dengan login awal user dan password adalah NIM mahasiswa masing-masing, diharapkan setelah login mengganti passwordnya.
  2. Untuk mahasiswa Strata Satu (S1)  paling rendah  sedang duduk pada semester 2 dan paling tinggi duduk pada semester 8 dan untuk Diploma 3 (D3) paling tinggi sedang duduk di semester 6;
  3. Foto Copy KTM;
  4. Surat keterangan tidak sedang menerima beasiswa lain dari Fakultas;
  5. Foto Copy kartu Keluarga;
  6. Foto Copy transkrip nilai IPK paling rendah 2,50 yang disyahkan oleh pimpinan Fakultas;
  7. Surat keterangan penghasilan orang tua dari RT/RW atau kelurahan tempat tinggal orang tua;
  8. Foto Copy Rekening Tabungan BNI atas nama sendiri.
Catatan:
  1. Untuk mengisi biodata mahasiswa harap diisi dengan data yang  benar
  2. Pendaftaran Online Beasiswa Terakhir tanggal 20 Maret 2013
  3. Untuk persyaratan lainnya mohon dipersiapkan sambil menunggu informasi tahap selanjutnya dengan memantau status beasiswa pada website beasiswaur.com 
Sumber informasi : http://www.unri.ac.id/in/pengumuman/942-pengumuman-pendaftaran-beasiswa-ppa-dan-bbm-2013