INFORMASI,SEMOGA BERMANFAAT

BEASISWA LUAR NEGRI

Photobucket

Selasa, 16 April 2013

Beasiswa 2013 :beasiswa Monbukagakusho Program Research Student 2014

JAKARTA - Enggak usah ngiri dengan sekira 2.000 mahasiswa Indonesia yang sedang meneruskan studi di Jepang. Kita bisa juga kok menjadi bagian dari mereka melalui kesempatan beasiswa ini.

Mulai 1 April 2013, Pemerintah Jepang membuka beasiswa Monbukagakusho Program Research Student 2014. Beasiswa akan diberikan kepada mahasiswa/mahasiswi Indonesia untuk menjadi research student pada tahun akademis 2014, yakni periode April 2014 hingga Maret 2015.

Dikutip dari keterangan Kedubes Jepang di Indonesia, Kamis (4/4/2013), ketika menjalani program research student ini, peminat dapat melamar ke program degree (master/doctor/professional graduate course) atau meneruskan program doctor degree setelah menyelesaikan program master degree atau professional graduate course. Syarat utamanya adalah, lulus seleksi yang diberikan oleh universitas yang bersangkutan.

Jika lolos seleksi, penerima beasiswa akan menerima fasilitas biaya masuk universitas dan uang kuliah hingga masa studi rampung. Selain itu, fasilitas lainnya adalah uang bulanan 143 ribu yen serta tiket pesawat ke dan dari Jepang.

Pelamar program ini haruslah lahir pada dan setelah 2 April 1979. Pelamar juga harus memiliki nilai IPK minimal 3,0 dan nilai TOEFL minimal 550 atau ekuivalen atau lulus Tes Kemampuan Bahasa Jepang Tingkat 2.

Formulir pendaftaran dapat diunduh di laman Kedubes Jepang. Setelah lengkap, dokumen lamaran dapat diserahkan langsung atau dikirimkan melalui pos ke ke Kedubes Jepang sebelum 30 April 2013.    

Selain di website Kedubes Jepang, keterangan lengkap tentang program beasiswa ini dapat diperoleh di Kedutaan Besar Jepang, Bagian Pendidikan, melalui email beasiswa@dj.mofa.go.jp.(rfa)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar