INFORMASI,SEMOGA BERMANFAAT

BEASISWA LUAR NEGRI

Photobucket

Senin, 08 Juli 2013

Beasiswa 2013 : 500 paket beasiswa progam S1 TEMPO-SURYA di Surya University

TEMPO Media Group bekerjasama dengan Surya University,  menyediakan 500 paket beasiswa  progam S1 TEMPO-SURYA di Surya University tahun akademik 2013-2014. Program beasiswa ini terbuka bagi siswa/i lulusan SMA dan sederajat jurusan IPA/IPS di seluruh Indonesia.
Beasiswa yang diberikan meliputi:
  • Admission fee
  • Credit Semester
  • Laboratorium
  • Uniform
  • Computer  Tablet
  • Graduation
  • Additional Class
Beasiswa tidak mencakup tempat tinggal/akomodasi, makan, transportasi, uang saku, dan biaya hidup sehari-hari lainnya. Pembiayaan ini ditanggung oleh mahasiswa penerima beasiswa.
Persyaratan Pengajuan Beasiswa
·       Mengisi formulir pendaftaran  dan memberi tanda untuk jurusan piihan (dengan memperhatikan persyaratan jurusan di SMA dan sederajat). Mengisi surat pernyataan calon mahasiswa penerima beasiswa TEMPO yang dibubuhi materai Rp 6000,-
·       Melampirkan Surat Rekomendasi Kepala Sekolah.
·       Berkas formulir pendaftaran dan pernyataan dapat diunduh melalui situs www.tempo.co/beasiswa.tempo-surya.
·       Formulir pendaftran dikirimkan ke panitia seleksi dengan dilengkapi:
o   Fotokopi rapor SMA dan sederajat kelas 1 dan 2 yang sudah dilegalisasi oleh sekolah.
o   Fotokopi KTP atau kartu pelajar
o   2 buah pasfoto berwarna ukuran 3x4

Seluruh berkas dan dokumen versi softcopy dapat dikirimkan ke email beasiswa.temposurya@tempo.co.id. Dokumen versi hardcopy dan seluruh lampirannya dikirimkan melalui pos ke:
Panitia Seleksi Beasiswa TEMPO
PT TEMPO INTI MEDIA, Tbk
Gedung Cahaya Palmerah
Jl. Palmerah Utara III No.9
JAKARTA 11410
Seluruh berkas dan dokumen harus sudah diterima oleh Panitia Seleksi Beasiswa TEMPO paling lambat pada 20 Juli 2013 (cap pos).

=======================================================
Tentang Surya University
=======================================================
Surya University
Research Based UniversityPertama di Indonesia
Didukung 200 pengajar berpengalaman dengan kualifikasi Doktor dan Digital Learning System (paperless) serta  67 research center, kampus ini berniat melahirkan lebih banyak ilmuwan dan profesional Indonesia masa depan
Dunia di masa depan akan dikuasai  4 teknologi besar, yakni Biotechnology, Information Communications Technology  (ICT), Neuroscience, dan Nanotechnology. Dan Indonesia, seharusnya mampu menjawab tantangan itu, sekaligus menjadi salah satu negarayang mampu berperan di dalamnya. 
Untuk itulah, Surya University didirikan. Sebagai perguruan tinggi baru, memiliki visi yang jauh ke depan dengan berbagai terobosan model pembelajaran dan pilihan bidang studi yang unik dan futuristik.  Didirikan oleh Prof. Yohanes Surya, Ph.D., tokoh utama penggagas TOFI yang berhasil menjadikan Indonesia juara dunia di berbagai olimpiade sains bergengsi, Surya University didukung lebih dari 200 dosen top peraih gelar Ph.D. dari berbagai universitas bergengsi di dunia, para pemenang olimpiade sains internasional, serta para praktisi yang disegani dan memiliki pengalaman luas di bidangnya masing-masing.
Berkampus di Summarecon Serpong, Tangerang dengan lingkungan sekitar yang hijau dan komunitas dinamis yang sangat ideal untuk studi dan relaksasi.Dengan visi menyiapkan Indonesia menjadi negara hebat yang dihormati bangsa-bangsa, Surya University mengembangkan berbagai pusat riset unggulan mutakhir antara lain Center of Robotics and Intelligent MachinesSupercomputing Center for Education and Research, Center for Technopreneurship and Innovation, Brain and Circulation Institute of Indonesia, Center for Molecular Biodiversity Research, Center for Future Transportation, Center for Bioenergy and Bioproducts, center of Art and Design, Indonesia Center for Green Economy. KiniSurya University sudah mempunyai 67 research center  dan didukung  oleh sekitar 200 dosen/penelitiserta para praktisi di bidang agribisnis, ekonomi, energi terbarukan, bioteknologi, neurosains dan ICT (Information and Communication Technology) yang disegani dan memiliki pengalaman luas di bidangnya masing-masing.
Surya University juga menerapkan sistim pembelajaran modern dengan Tablet Computer yang interaktif dan alat multimedia yang sangat berguna dalam belajar secara kolaboratif, membuat catatan, dan membaca e-books. Seluruh materi perkulihan disiapkan dalam bentuk digital dan multimedia yang dapat diakses melalui aplikasi Learning Hub.
Surya University juga akan dilengkapi dengan berbagai sarana pendidikan dan penelitian yang canggih dan modern yang menopang riset-riset yang sedang dan akan berjalan seperti Biotech lab, Renewable Energy lab, Physics lab, Food Technology lab, Supercomputer lab.  Padatahun  2015 Surya University direncanakan akan menempati kampus baru seluas +/- 200 ha, yang futuristik dengan berbagai fasilitas modern dan canggih (termasuk Sport CenterLibrary dan University Hospital) di Kabupaten Bogor/Lebak.
Untuk sistem pengajaran, Surya University sebagai research based university menawarkan tidak hanya pembelajaran teoritis saja, tetapi juga pembelajaran lewat riset/kerja lapangan.  Dari sejak awal tahun kedua, tiap mahasiswa diminta untuk melakukan riset/kerja lapangan di seluruh research center yang ada. Mahasiswa diberi kebebasan memilih topik-topik riset yang ditawarkan oleh research center.  Mahasiswa agribisnis boleh memilih topik riset 3D-web design, mahasiswa Human Computer Interactionboleh memilih riset lapangan technopreneurship.  Pilihan ini akan memperkaya pengetahuan para mahasiswa dan akan membuat mahasiswa sibuk meneliti dan berkarya. Kuliah tidak hanya untuk mengejar nilai ujian semata. Asyik kan?

Surya University menerapkan 2 semester + 1 semester pendek tiap tahunnya. Dengan sistem 3 semester ini mahasiwa hanya perlu mengambil 3-5 mata kuliah saja per semester nya. Ini akan membuat mahasiswa lebih fokus sehingga kesempatan mendalami materi kuliah, meneliti dan kerja lapangan  lebih banyak. Secara otomatis lulusannya akan lebih siap untuk membangun Indonesia jaya  dan kesempatan sukses semakin besar ***.


Untuk informasi lebih lanjut: www.surya.ac.id


Tidak ada komentar:

Posting Komentar